Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sumatera Selatan

(Foto Pusinfo Kwarda Sumsel - Penandatanganan MoU pembentukan Satuan Karya (Saka) SAR dan pengurus, antara BASARNAS bersama Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sumatera Selatan)

PALEMBANG – Penandatanganan MoU pembentukan Satuan Karya (Saka) SAR dan pengurus, antara BASARNAS bersama Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sumatera Selatan, yang langsung disambut oleh Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan, Bapak Heri Marantika, SH, M.Si. di Kantor Basarnas Palembang.

Kak Drs. H. Riza Fahlevi, MM menyampaikan bahwa Kwarda Sumsel sangat mendukung akan Pembentukan Saka SAR, mengingat ini juga bagian dari pada pembinaan Pramuka Penegak Pandega serta bagian dari Pramuka Peduli. Beliau juga menyampaian SAKA SAR nantinya harus SEHAT (Silaturahmi, Empati, Hablumminallah dan Hablummninnas, Administrasi dan Tangguh).

Hadir juga pada acara MoU ini, Wakil Sekretaris Kak Mawardi Ahmad dan Kak Arwan serta Ketua DKD Sumsel Kak Ali Akbar dan Anggota.*